Huruf dalam bahasa Jepang

Halo teman-teman @senseiku_official . Kali ini @senseiku_official akan membahas tentang huruf yang dipakai dalam bahasa Jepang. Huruf Jepang berbentuk goresan.




1. Hiragana 




Huruf yang paling dasar yang harus kita tahu jika belajar bahasa Jepang. Jika tidak hafal huruf kanji, minimal harus tahu huruf hiragana. Huruf hiragana merupakan suku kata yang tidak ada artinya, seperti alfabet di bahasa Indonesia. Huruf hiragana ini terdiri dari
 あいうえお, かきくけこ, さしすせそ, たちつてと, なにぬねの, はひふへほ, まみむめも, やゆよ, らりるれろ, わをん
Dan termasuk hiragana dakuon (がぎくげご, ざじずぜぞ, だぢづでど, ばびぶべぼ, ぱぴぷぺぽ) dan hiragana yoon  (きゃきゅきょ, しゃしゅしょ, ちゃちゅちょ, にゃにゅにょ, ひゃひゅひょ, みゃみゅみょ, りゃりゅりょ, ぎゃぎゅぎょ, じゃじゅじょ, びゃびゅびょ, ぴゃぴゅぴょ)  . Dalam hiragana dakuon merupakan huruf yang ditebalkan, dengan tenten (“) dan maru (°). Sedangkan hiragana yoon menggunakan huruf やゆよ kecil (chiisan). Huruf hiragana digunakan sebagai okurigana atau imbuhan/tambahan yang mengikuti huruf kanji dan furigana atau cara membaca huruf kanji. Biasanya ditulis diatas atau dibawahnya.

2. Katakana


Huruf katakana digunakan untuk menulis kata serapan dari bahasa asing (selain Jepang). Hari demi hari kosakata yang menggunakan katakana akan semakin bertambah. Selain itu juga digunakan untuk menulis nama dan alamat dari luar Jepang. Untuk menulis tiruan bunyi benda maupun suara makhluk hidup. Jumlah huruf katakana dan pelafalannya sama dengan huruf hiragana. Hanya ada sedikit perbedaan dan tambahan saja.

3. Romaji



Huruf ini sama dengan alfabet. Hanya pelafalannya sama dengan bahasa Inggris.

4. Kanji



Huruf kanji ini hampir sama dengan kanji dalam huruf mandarin atau bahasa Cina. Artinya sama hanya cara bacanya yang berbeda. Kanji ini terdapat dua cara baca, cara baca Jepang (kunyomi) dan cara baca Cina (onyomi). Huruf ini yang paling umum dipakai dengan kombinasi huruf hiragana.

Popular posts from this blog

Vaksin Jepang yang digunakan